Searah dengan tahapan-tahapan dalam Kebijakan Umum 2012−2035, pada tahun 2035 UMA diharapkan telah memasuki tahapan kepemimpinan sebagai pelopor universitas nasional berkelas dunia yang unggul dan inovatif mengabdi kepada kepentingan bangsa dan kemanusiaan, telah berupaya untuk terus menghimbau kepada para SDM khususnya Tenaga pengajar ( Dosen ) agar selalu menoreh prestasi disetiap saatnya. dan dibuktikan dengan berhasilnya Para tenaga pengajar LULUS SEBAGAI DOSEN PEMBIMBING LAPANGAN KAMPUS MENGAJAR BATCH IV 2022 serta pengabdian dalam sebuah ISEI ( Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia ) Medan Periode 2022 – 2025.
Dosen yang mendaftar sebagai DPL Kampus Mengajar Angkatan 4 lebih bervariatif dan tersebar dari beberapa Prodi hal ini menunjukan Tingkat Partisipatif Dosen di Program Studi untuk ikut kegiatan Merdeka belajar Kampus Merdeka (MBKM) sudah makin Tinggi, namun jumlah penerimaan DPL berbanding lurus dengan jumlah mahasiswa yang mendaftar.
Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa Program MBKM yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dengan 8 Indikator Kinerja Utama (IKU) menjadi Peniaian bagi Universitas yang ikut serta dalam kegiatan MBKM ini.
sekilas tentang ISEI ( Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia ) ialah Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) dibentuk dan didirikan pada tanggal 14 Januari 1955 di Jakarta, yang sekaligus merupakan tempat kedudukan pengurus pusat, dengan cabang-cabang di seluruh Indonesia. Perkumpulan ISEI adalah Organisasi Profesi yang berdasarkan pada ke-Sarjanaan dan tidak mengikatkan diri pada Partai politik dan Organisasi politik manapun. ISEI bertujuan untuk: Menghimpun Sarjana-sarjana Ekonomi Indonesia ke dalam satu ikatan guna membaktikan diri kepada Nusa, Bangsa dan Negara untuk mencapai masyarakat adil, makmur, sejahtera, lestari berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Menggali, mengembangkan dan mengamalkan ilmu ekonomi untuk dapat dimanfaatkan bagi pembangunan bangsa dan negara Indonesia. Memelihara kepentingan dan persatuan yang erat antara para anggota Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia. Meningkatkan serta mengembangkan pengetahuan dan kemampuan para Sarjana Ekonomi Indonesia. Menggali, menyumbangkan dan mengamalkan ilmu ekonomi untuk dapat dimanfaatkan bagi kemajuan dan pembangunan dunia. Berperan serta secara aktif dalam mengolah, menganalisa dan memecahkan masalah-masalah dalam bidang ekonomi khususnya dan pembangunan nasional pada umumnya. Membantu dan ikut serta secara aktif dalam usaha-usaha untuk meningkatkan dan mengembangkan pendidikan dan penelitian bidang ekonomi.
adapun daftar nama dosen berprestasi yang sekarang ini ialah : Ahmad Rafiki, BBA (Hons), MMgt, Ph.D
Ketua Bidang Ekonomi Islam dan Sertifikasi Halal, Syahriandi, SE. M.Si Anggota Bidang Program Digitalisasi, Dr. Wan suryani. SE. M.SI Anggota Bidang Kerjasama antar Lembaga Periode 2022 – 2025 dan Dr. Wan suryani. SE. M.SI LULUS SEBAGAI DOSEN PEMBIMBING LAPANGAN KAMPUS MENGAJAR BATCH IV 2022.
Berita Terkait: Sosialisasi Program BARISTA – Bantuan Riset Talenta Riset dan Inovasi Tahun 2022